Rabu, 20 April 2016

Bus Bus Sistem

Interkoneksi Bus

Bus adalah media transmisi yang dapat di gunakan bersama.

Bila dua buah perangkat melakukan transmisi dalam waktu yang bersamaan, maka signal-signalnya akan bertumpang tindih dan menjadi rusak. Berarti harus hanya satu buah perangkat saja yang akan berhasil melakukan transmisi pada suatu saat tertentu.

Struktur Bus  

Bus-bus yang menghubungkan komponen utama sistem (CPU,Memori, I/O) disebut dengan BUS SISTEM

Biasanya bus sistem terdiri dari 50 – 100 saluran yang terpisah

Bus di klasifikasikan menjadi 3 kelompok :
  1. Saluran Data 
  2. Saluran Alamat  
  3. Saluran Kontrol    
 Elemen-elemen rancangan BUS 

A. Jenis

1. Dedicated : Suatu saluran bus di dedicated secara permanen diberi sebuah fungsi atau subset fisik komponen-komponen komputer


2. Multiplexed : Metode penggunaan saluran yang sama untuk berbagai keperluan
 Keuntungan :

1.Dedicated :

  Throughput yang tinggi, karena terjadi kemacetan yang  kecil


2. Multiplexed : memerlukan saluran yang sedikit menghemat ruang dan biaya

Kerugian :

1. Dedicated : Meningkatnya ukuran dan biaya sistem

 

2. Multiplexed : Rangkaian lebih     kompleks, terjadi penurunan  kinerja,   kerena event-event     tertentu yang menggunakan   saluran bersama-sama tidak dapat berfungsi secara paralel


B. Metode Arbitrasi


1.Tersentralisasi  :

  sebuah perangkat H/W (pengontrol bus arbiter) bertanggung jawab atas alokasi waktu pada bus


2. Terdistribusi :

  tidak terdapat pengontrol sentral, tapi setiap modul terdiri dari access control logic dan modul-modul berkerja sama untuk memakai bus bersama-sama

C. Timing  

1.Synchronous :

  terjadinya event pada bus ditentukan oleh clock


2. Asynchronous :

  terjadinya even pada bus di tentukan oleh event sebelumnya
D. Lebar Bus
*Semakin lebar bus data, semakin besar bit yang dapat di transfer pada suatu saat


*Semakin lebar bus alamat, samakin besar range lokasi yang dapat di referensi

Bus PCI (Peripheral Component Interconnect) (1990)

*Merupakan bus yang tidak tergantung processor dan ber banwidth tinggi yang dapat berfungsi sebagai bus mezzanine / bus berkecepatan tinggi

*Mezzanine adalah bus berkecepatan tinggi yang sangat terintegrasi dengan sistem
 Future Bus+  
  Adalah standard bus asinkron yang berkinerja tinggi 

Syarat-syarat future Bus :

*Tidak tergantung pada arsitektur, processor dan teknologi tertentu

*Memiliki protokol transfer asinkron dasar

*mengizinkan protokol tersinkronisasi pada sumber untuk kebutuhan optional

*tidak berdasarkan pada teknologi tercanggih


*terdiri dari protokol-protokol paralel terdistribusi penuh dan arbitrasi yang mendukung baik protokol circuit switched maupun protokol split transactions

*Menyediakan dukungan bagi sistem-sistem yang fault-tolerant dan yang memiliki reliabilitas tinggi

*menawarkan dukungan langsung terhadap memori berbasis cache yang dapat digunakan bersama

*memberikan definisi transportasi pesan yang kompatible


*Future bus+ mendukung bus-bus data 32,64, 128,256 bit

*Future bus+ mendukung baik model terdistribusi maupun tersentralisasi

*Future bus+ merupakan salah satu standar bus yang secara teknis paling kompleks

*Future bus+ merupakan spesifikasi bus yang dapat di gunakan untuk bus prosessor –memori atau yang dapat di gunakan dengan PCI untuk mendukung peripheral-peripheral berkecepatan tinggi.
Perbedaan PCI dan Future bus+

*PCI di tujukan bagi implementasi murah yang membutuhkan bidang fisik secara minimal
*Future bus+  dimaksudkan untuk memberikan fleksibilitas yang tinggi dan fungsionalitas yang luas untuk memenuhi kebutuhan berbagai sistem yang berkinerja tinggi terutama sistem-sistem yang mahal.
 


  

 




 
 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar